MENGENAL PERKEMBANGAN TEKNOLOGI INFORMASI, SOFTWARE DAN HARDWARE

Perkembangan Teknologi Informasi
sumber: https://www.sace.sa.edu.au
Apa yang pertama kali anda pikirkan saat mendengar kata Teknologi Informasi? Ya pasti anda berpikiran kata modern ataupun bermesin. Teknologi Informasi dapat juga diartikan sebagai cara penyampaian informasi yang modern dan di proses menggunakan mesin. Perkembangan Teknologi dan penyampaian informasi berkembang beriringan dengan perkembangan peradaban manusia, sebagai contoh dijaman batu penyampaian informasi dilakukan dengan menulis atau menggambar di dinding-dinding tembok karena teknologi saat itu belum memadai. Periode perkembangan teknologi informasi dan komunikasi dibagi menjadi tiga masa yaitu:
1.    Masa Prasejarah
Pada zaman prasejarah tepatnya pada zaman batu, manusia telah mencoba menggunakan teknologi informasi berupa gambar yang menceritakan pengalaman kegiatan berburu dan gambar binatang hasil buruannya pada dinding-dinding gua.
sumber : www.ayokesultra.com

2.   
Masa Sejarah
kertas tertua
sumber: https//en.wikipedia.org
Penemuan kertas (105 M) oleh bangsa cina menjadi tanda perkembangan bahasa tulis dan cikal bakal kertas saat ini. Dengan ditemukannnya kertas, muncul teknologi pencetakan dengan menggunakan balok kayu yang dilumuri tinta dan dicapkan pada kertas, hampir mirip dengan stampel/cap yang ada pada zaman sekarang.
3.    Masa Modern
Banyak sekali penemuan dan peristiwa penting yang berhubungan dengan perkembangan TIK di dunia pada masa modern ini, dimulai pada tahun 1455 sudah mulai ada penemuan penemuan hingga sekarang berupa kecerdasan buatan yang diprogram melalui komputer. Berikut beberapa peristiwa penting dan hasil penemuan teknologi yang dimaksud :
Mesin cetak oleh Johann Guttenberg (1455),  Analytical machine oleh Charles Babbage (1830), Telegraf dan Kode morse oleh Sir Charles Wheatstone dan Sir William Cook (1837), Film Pertama (1861), Pesawat Telepon oleh Alexander Graham Bell dan Fotografi dengan kecepatan tinggi oleh Edward Maybridge (1877), Pita Penyimpan Magnetis (1899), TV tabung oleh Zvorkyn (1923), Media penyimpan magnetic tape (1940), Hypertext oleh Vannevar Bush (1945), Komputer Digital Pertama atau ENIAC I (1946), Transistor (1948), Transistor Planar oleh Jean Hoerni (1957), Jaringan Komputer Desentralisasi oleh Rand Paul Barand (1962), Jaringan komputer pertama di AS (1969), Program e-mail oleh Ray Tomlison (1972), Internet (1973 – 1990), Tahun 1991 – sekarang contohnya WWW (World Wide Web) diperkenalkan pada tahun 1992, dan pada tahun 1993 layanan jasa internet mulai dikembangkan dan sejak saat itu internet mengalami kemajuan yang sangat pesat dan mulai memasuki berbagai segi kehidupan manusia.

Perkembangan Hardware & Software
Perkembangan teknologi informasipun mempengaruhi perkembangan alat dan komponen media untuk membantu mendapatkan informasi. Berikut merupakan penjelasan dari perkembangan hardware (perangkat keras) dan perkembangan software (perangkat lunak).

1.    Perkembangan Hardware
Hardware (perangkat keras) dari masa ke masa mengalami perkembangan dari zaman dahulu hingga sekarang

a.  Alat manual yaitu alat yang pengoprasiannya menggunakan tangan. Contohnya adalah Tulang, komputer digital elektronik pertama yang menggunakan tabung hampa udara oleh John V.Atagoff (1904), Komputer yang sudah mampu melakukan operasi aritmatika dan logika secara otomatis oleh Howard Aiken (1900-1973).

b.  Alat mekanik yaitu perkembangan dari alat manual menjadi mekanik dan pengoprasiannya masih menggunakan tangan. Contohnya Pascal machine, Calculating machine oleh Gottfried Wilhem Von Leibnitz (1673), Babbage difference engine oleh Charles Babbage (1791-1871)

c.  Alat mekanik elektronik, yaitu alat mekanik yang digerakkan motor elektronik contohnya Mesin tabulasi kartu plong (mesin elektronik pertama), komputer analog pertama oleh Dr.Vannevar Bush (1890-1974), mesin hitung elektronik pertama  oleh George R.Stribitz (1904).

d.    Alat elektronik yang merupakan alat yang bekerja secara elektronik

Komputer juga mengalami beberapa perubahan, berikut sedikit penjelasan mengenai perkembangan komputer dari generasi ke generasi :

a.    Komputer generasi pertama (1964 – 1959)
sumber: http://hadidankertas101.blogspot.co.id/
Komputer generasi ini menggunakan tabung hampa, berbahasa mesin, berukuran besar, proses lambat, bermemori kecil, dan berdaya listrik besar.


b.    Komputer generasi kedua (1959 – 1964)
sumber : http://hadidankertas101.blogspot.co.id/
Komputer pada generasi ini sudah menggunakan transistor, memakai program dalam bahasa inggrisyang dapat dimengerti manusia, serta sudah mengenal istilah Time sharing (pemakaian komputer bersama-sama) dan Real Time (penggunaan simpanan luar), proses agak cepat, berukuran dan berdaya listrik yang lebih kecil.

c.    Komputer Generasi ketiga (1964 – 1970)
sumber: http://hadidankertas101.blogspot.co.id/
Pada generasi ini komputernya sudah menggunakan komponen IC (Integrated circuit), dengan proses yang lebih cepat, bermemori besar, berdaya listrik kecil harga murah, dan dapat berkomunikasi via telepon.

a.    Komputer generasi keempat (1970)
sumber: http://hadidankertas101.blogspot.co.id/
Komputer pada generasi ini sudah menggunakan large scale integration dengan bentuk yang lebih kecil dan bermemori besar. Di generasi ini komputer mikro mulai dikembangkan.

b.    Komputer generasi kelima (1990 – sekarang)
sumber: http://hadidankertas101.blogspot.co.id/
Komputer generasi ini menggunakan komponen very large scale integration, yang dikenal dengan nama generasi pentium. 

2.    Perkembangan Software
sumber: https://www.telegraph.co.uk
     Industri perangkat lunak (software) telah berkembang melalui empat era. Setiap era memiliki    karakteristik khusus dan setiap tahunnya perangkat lunak mengalami peningkatan, baik dalam ukuran maupun kompleksitasnya. Berikut penjelasan dari perkembangan software.


a.      Era Pemula (1950-an – 1960-an)

         Pada era ini perangkat lunak merupakan satu kesatuan dengan perangkat kerasnya, karena pengaksesan komputer di era ini dilakukan dengan punched card, yaitu kartu yang dlubangi. Penggunaan komputer dilakukan secara langsung dengan hasil yang berupa cetakan (print out). Proses yang dilakukan di dalam komputer berupa baris instruksi yang secara berurutan diproses.


b.      Era Stabil (1960-an – pertengahan 1970-an)

         Di era ini masyarakat sudah banyak menggunakan komputer baik kalangan peneliti, akademisi maupun kalangan industri/perusahaan. Pada era ini perangkat lunak sudah bermunculan dan dapat menjalankan beberapa fungsi, dan juga sudah mulai bergeser menjadi sebuah produk. Baris perintah perangkat lunak yang dijalankan oleh komputer tidak lagi satu-satu, melainkan sudah menampilkan banyak proses secara serempak (multitasking). Perangkat lunak era ini mampu digunakan oleh banyak pengguna (multi user) secara cepat/langsung (real time), dan mulai dikenal pula sistem basis dat ayang memisahkan program (pemroses) dengan data (yang diproses).


c.       Era Mikro (pertengahan 1970-an – 1980-an)

Di era mikro ini perangkat lunak mulai berkembang untuk memenuhi kebutuhan perseorangan. Perangkat lunak sudah dapat dibedakan menjadi perangkat lunak sistem yang bertugas menangani sisi internal dan perangkat lunak aplikasi yang digunakan secara langsung oleh penggunanya untuk keperluan tertentu. Otomatisasi yang ada di dalam perangkat lunak mengarah pada suatu kecerdasan buatan.


d.      Era Modern (1980-an – Sekarang)

Pada era ini perangkat lunak sudah terdapat dimana-mana, tak hanya komputer bahkan peralatan rumah seperti TV, oven, AC, mesin cuci sudah ditanami perangkat lunak untuk mengatur operasi peralatan tersebut. Tingkat kecerdasan yang ditunjukkan oleh perangkat lunakpun semakin meningkat, selain permasalahan teknis, perangkat lunak sekarang mulai bisa mengenak suara dan gambar untuk menghasilkan output yang diinginkan.


Daftar Pustaka :
Maryono, Y, B. Patmi Istiana. 2008. Teknologi Informasi dan Komunikasi 1 SMP Kelas VII. Bogor : Penerbit Yudhistira. Diambil dari http://books.google.co.id/books
Simarmata, Jenner. 2010. Rekayasa Perangkat Lunak. Yogyakarta : Penerbit Andi. Diambil dari http://books.google.co.id/books
Fauziah. 2008. Jago Teknologi Informasi & Komunikasi SMP. Jakarta : Media Pusindo. Diambil dari http://books.google.co.id/books

Comments

Popular posts from this blog

Tahapan Normalisasi dan Contoh Normalisasi pada perpustakaan

Analisis Perusahaan PT Kompas Media Nusantara dalam Standar Internasional Manajemen Pelayanan Teknologi Informasi

Hal lucu mengenai kartun Dora The Explorer